Beasiswa 2019 |
Di dalam dunia pendidikan, kita mengenal istilah beasiswa.
Pastinya sudah banyak orang yeng mengetahui atau setidaknya pernah mendengar
istilah ini, bukan? Beasiswa sendiri merupakan istilah yang diberikan kepada
program pendidikan yang akan memberikan kemudahan dalam mendapatkan pendidikan
yang layak kepada anak didik tertentu. Beasiswa ini tidak hanya ada di negara
kita Indonesia, namun juga di seluruh dunia. Nah, untuk itu kali ini kita akan
melakukan pembahasan mengenai jenis-jenis beasiswa yanga da di dunia tersebut.
1. Beasiswa
Pemerintah atau Sekolah Umum
Ini merupakan jenis beasiswa yang akan disediakan oleh
sekolah yang dimiliki oleh pemerintah atau sekolah umum. Biasanya, ada beberapa
kriteria tertentu yang harus dipenuhi oleh calon penerima beasiswa agar bisa
lulus dalam kesempatan tersebut nantinya. Ini tidak hanya berlaku untuk sekolah
negeri saja, bahkan ada beberapa lembaga tertentu yang akan memberikan
kesempatan untuk meraih beasiswa ini.
2. Beasiswa Private
Scholarship
Nah, ini merupakan jenis beasiswa yang nantinya akan
ditanggung oleh lembaga-lembaga khusus dalam sebuah negara. Misalnya saja di
Indonesia kita mengenal beasiswa Djarum, Sampoerana dan jenis lainnya. Dan
biasanya, jenis beasiswa ini akan dilaksanakan dalam rangka untuk menambah SDM
yang kreatif dan berprestasi dalam bidang yang digeluti oleh lembaga tersebut.
3. Beasiswa Donor
Internasional
Dengan adanya kemajuan dan perkembangan zaman, sekarang ini
ada banyak sekali jenis dari donor Internasional yang berfokus dibidang
pendidikan. Jadi, ini akan bersifat sebuah kerjasama yang trerbentuk antar
negara. Misalnya saja beberapa negara di Eropa yang memiliki lembaga pendidikan
terbaik melakukan kerja sama dengan menawarkan beasiswa bagi pelajar-pelajar di
Indonesia.
4. Beasiswa Yayasan
Siapa sangka beasiswa
bisa datang dari amna saja? Contohnya adalah beasiswa yang didonasikan oleh
pihak yayasan. Yayasan yang memberikan beasiswa ini tidak selalu berasa dari
yayasan yang berkembang di bidang pendidikan. Ada banyak sekali jenis yayasan
di dunia yang memebrikan kemudahan bagi pelajar memalui jalur beasiswa mereka
tersebut.
5. Beasiswa
Universitas
Ini merupakan jenis beasiswa yang diberikan agar banyak
anak-anak yang melanjutkan sekolah mereka hingga jenjang universitas. Siapa
saja yang berhak mendapatkan jenis beasiswa ini? Tentu saja da banyak kriteria
yang beredar dalam beasiswa universitas. Bisa jadi calon mahasiswa yang
dibutuhkan adalah yang memiliki kemampuan akademik terbaik, bisa juga berupa
bantuan biaya untuk bersekolah. Biasanya ini akan diberikan pada calon
mahasiswa yang kurang mampu dan memiliki prestasi. Perstasi yang bisa
diandalkan baik dari bidang akademis maupun non akademis.
6. Beasiswa Unggulan
Seperti namanya, ini merupakan jenis beasiswa yang
diprogramkan oleh pemerintah khusus bagi anak-anak yang berperestasi dan
merupakan unggulan. Ini adalah jenis beasiswa yang nantinya akan digunakan bagi
calon tenaga kerja yang akan mengabdi pada negara atau calon pengajar aghar
bisa melanjutkan pendidikan mereka dan memberikan hasil terbaik bagi negara.
7. Full Scholarship
Ini merupakan jenis beasiswa yang akan menanggung hampir
keseluruhan biaya yang akan digunakan untuk menuntut ilmu nantinya. Jadi, semua
biaya yang digunakan dalam pembelajaran akan sepenuhnya ditanggung oleh pemberi
beasiswa tersebut. Beasiswa seperti ini banyak ditemukan baik dari dalam maupun
pihak luar negeri.
8. Partial
Scholarship
Kebalikan dari full scholarship, ini hanyalah beasiswa yang
akan menanggung biaya-biaya tertentu. Misalnya saja membebaskan biaya
perkuliahan saja. Namun, sang peserta atau yang menerima beasiswa tetap harus
menanggung biaya akomodiasi hidup, transoportasi dan biaya lainnya.
Demikianlah 6 jenis-jenis beasiswa yang ada di dunia.
Kemudahan akan bisa didapatkan oleh siapapun yang ingin melanjutkan pendidikan,
bukan? Anda hanya perlu berusaha lebih giat dan mengasah kemampuan hingga layak
masuk kedalam daftar pemenang beasiswa.
Jenis beasiswa, beasiswa 2019, beasiswa unggulan, beasiswa universitas alma ata, beasiswa pemerintah
No comments:
Post a Comment